Kegiatan Positif Untuk Mengisi Bulan Suci Ramadhan
Berbagi Takjil

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Batik Sakti 1 Kebumen menggelar beberapa kegiatan positif untuk mengisi bulan suci Ramadhan kali ini. Dalam kegiatan itu, OSIS mengadakan kegiatan berbagi takjil gratis menjelang buka puasa. Kegiatan tersebut di bagi di sekitar lokasi Desa Jemur Pejagoan, Peniron, Logede Sruweng, Kalirancang Alian Pada Tanggal 20 April 2022

Tidak hanya siswa tetapi para guru pendamping juga ikut berpartisipasi dalam pembagian takjil tersebut. Kegiatan ini merupakan bagian dari proses pendidikan berkarakter yang dilakukan oleh pihak sekolah.“Kita mencoba menanam nilai kemanusiaan dan empati terhadap sesama serta semangat bergotong royong dalam misi kemanusiaan.”

Tidak hanya membagikan takjil saja, tetapi mereka melanjutkan kegiatan tersebut dengan berbuka bersama di sekolah bersama warga sekitar sekolah. 

Kepala Sekolah SMK Batik Sakti 1 Kebumen, Bapak Drs. H. Mochammad Rhosidi mengatakan, bahwa “saya senang melihat siswa SMK Batik Sakti 1 Kebumen membagikan takjil gratis, semoga hal seperti ini bisa melatih untuk meningkatkan kepedulian pada bulan suci Ramadan. Harapannya, Ramadan selalu diisi dengan kegiatan-kegiatan positif yang juga akan berdampak positif. Baik bagi diri sendiri, orang lain, lingkungan dan masyarakat secara umum” ujarnya.

Kegiatan seperti ini semoga menjadi manfaat bagi sesama manusia, itulah hakekat kebahagiaan jiwa dengan saling berbagi. Selain itu, kegiatan ini menjadi ajang promosi mengenalkan kepada masyarakat luas tentang keberadaan dan eksistensi SMK Batik Sakti 1 Kebumen.




Artikel Terkait

Facebook Comment